ANALISIS VISUAL KARYA KALIGRAFI LONTARA ABDUL AZIZ AHMAD

Authors

  • Jubaedah Bin Bahar Universitas Negeri Makassar
  • Pangeran Paita Yunus Universitas Negeri Makassar
  • Andi Baetal Mukadas Universitas Negeri Makassar

Keywords:

analisis, bentuk khat, unsur visual, kaligrafi

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk khat Kaligrafi Lontara dan unsur-unsur visual pada karya Kaligrafi Lontara Abdul Aziz Ahmad. Jenis penelitian analisis konten dengan metode penelitian deskriptif kualitatif. Sasaran penelitian adalah 10 karya Kaligrafi Lontara Abdul Aziz Ahmad yang dibuat pada tahun 2023. Adapun teknik pengumpulan data adalah observasi, wawancara dan dokumentasi dengan teknik analisis data deskriptif kualitatif dan tahap-tahapnya yaitu reduksi data, display data, kesimpulan dan verifikasi data. Hasil penelitian terhadap analisis bentuk khat Kaligrafi Lontara Abdul Aziz Ahmad yang dibuat pada tahun 2023, dari 10 karya yang diciptakan terdapat 7 karya Kaligrafi Lontara yang menggunakan bentuk khat elips, 2 karya yang menggunakan bentuk khat kaligrafi zigzag dan 1 karya menggunakan penggabungan antara bentuk khat elips dan zigzag dan analisis unsur-unsur visual dalam karya Kaligrafi Lontara Abdul Aziz Ahmad dengan penggunaan unsur visual titik, garis, bidang, tekstur dan gelap terang yaitu terdapat 10 karya Kaligrafi Lontara.

Downloads

Published

2024-06-30